Hello readers, Bandung adalah kota dengan surga wisata kuliner. Aneka jajanan di kota ini emang ngga ada habisnya untuk dicoba. Kalau kalian sering kulineran di Bandung, pasti ada aja yang baru. Entah itu makanan jadul yang sudah sangat jarang ditemui maupun makanan kekinian favorit milenial. Nah, yang kombinasi juga ada dong! Makanan yang sudah terkenal namun di modifikasi biar lebih modern. Kali ini saya akan review Ikonsiomay, Kudapan Lezat yang Wajib Kalian Coba! Yuk disimak dulu...
Siapa sih yang nggak kenal dimsum atau siomay, dari namanya saja sudah sangat terkesan Chinese foods ya guys! Sejarahnya Siomay emang diperkenalkan para pecinan dimana makanan ini terbuat dari campuran ikan segar dan tepung kanji sehingga menjadikannya sajian lezat yang mantap disantap dalam keadaan masih panas atau hangat.
Cuaca mendung diselingi hujan akhir-akhir ini emang paling cucok kalau makan siomay di sore hari bersama keluarga tercinta. Apalagi lagi musim stay at home dan work from home ya, quality time bersama keluarga adalah segalanya. Kini hadir Ikonsiomay yang sudah berdiri sejak awal tahun 2020 lalu. Bisnis ini dimulai Isma dengan penuh kegigihan dan loyalitas tinggi pada konsumennya. Setiap hari Ikonsyomay menjual produk yang fresh untuk pecinta kuliner di Bandung.
Kelebihan Ikonsiomay ini adalah karena bahannya halal, terbuat dari ayam segar, sehingga tidak bau anyir dan cocok buat yang alergi ikan. Bahan alami berkualitas tanpa pengawet menjadikannya cocok dikonsumsi oleh anak-anak dan kuat 6 hari masa penyimpanan di freezer. Saya sudah mencoba siomay ayam yang bisa dikukus atau digoreng. Saya pilih digoreng dab rasanya sangat lezat dan kenyal, pangsitnya crunchy, ditambah colekan saus cabai, mayonnaise dan chili oil, tinggal pilih sesuai selera. Duh jadi ketagihan nih!
Untuk harga terjangkau Rp 15.000/5 pcs dan Rp 28.000/10 5 pcs, dikemas higienis anti bocor meski dikirim dari Dago ke Gadobangkong lewat jasa kurir. Buat teman-teman yang berminat mencoba Ikonsiomay, bisa melakukan pemesanan via WA ke Isma di 087727533606. Ikonsiomay juga menyediakan Baso Aci Tulang Rangu dan Chili oil dalam bentuk toples. Siapa tergoda? Yuk pesan Ikonsiomay, Kudapan Lezat yang Wajib dicoba!
Baca juga: