• 30.12.16

    [Review] Buku Doa Orang-orang Sukses


    Assalamualaikum readers, pernahkan kalian berdoa namun belum terkabulkan? Ternyata doa itu ada yang cash, delay bahkan deposit lho. Saya adalah orang yang yakin bahwa doa adalah salah satu cara untuk meraih impian. Ya, kita memang terikat takdir Tuhan tapi kita bisa berusaha dan berdoa untuk memilih takdir yang baik. Kalo Paulo Coelho bilang sih, ketika kita amat sangat menginginkan sesuatu, semesta akan berkonspirasi.

    Saya masih ingat waktu SMA dulu pengen punya jodoh yang charming dan good looking: kulitnya putih dan tinggi (packaging banget ya wkkwk), tapi waktu itu saya juga gak mau punya pacar, sekali pacaran pengen langsung nikah, pas 2009 berdoa sama Tuhan pengen dipertemukan sama beliau, akhirnya kita nikah juga, terus saya gamau tinggal di rumah yang kecil, masuk gang sempit yang penuh sama Ibu-ibu gosip, abis nikah pengen honeymoon ke Bali dan punya anak... Alhamdulillah terkabul, hmmm itu cuma bagian kecil, masih banyak doa saya yang dikabulkan Tuhan. Btw ini pertama kalinya saya review buku keagamaan, semoga bermanfaat ya!

    1. Identitas buku
    Judul buku: Doa Orang-orang Sukses

    Pengarang: Bpk. Dr. Aam Amiruddin, M.Si beliau adalah Doktor Komunikasi yang beberapa tahun terakhir sering saya dengar ceramahnya tiap pagi jam 05.15-06.00 nama programnya Percikan Iman Radio Oz, beliau enakeun ceramahnya, cerdas, tegas, mampu memberi solusi dalam menjawab pertanyaan.

    Penerbit: Khazanah Intelektual

    Tahun terbit: Cetakan XI November 2010

    Jumlah halaman: 182 halaman

    2. Jenis Buku: Non fiksi-Religi-Doa-Islam

    3. Packaging: Minimalis dan Travel Friendly

    4. Bedah Buku
    >> Berdasarkan organisasi buku 
    Buku ini disusun dengan rapi mulai dari penhertian doa, hubungan ikhtiar dan doa, prosedur berdoa dan kumpulan doa orang-orang sukses yang bisa diamalkan.
    >> Berdasarkan isi buku
    Selain menjadi panduan doa pilihan, buku ini juga membahas tentang esensi doa secara mendalam, sejarah doa, serta berbagai masalah yang sering kita alami dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam mencari jodoh  berumah tangga dan tanda kehidupan yang bahagia di dunia.
    >> Bagian terfavorit ? Hampir semuanya!
    >> Berdasarkan bahasa: Bukunya ringan, enak dibaca dan tidak bertele-tele sehingga mudah dipahami saya yang amatiran dalam menghafal doa-doa.

    5. Keunggulan & Kelemahan:
    +Asik banget, lebih faham dalam esensi doa dan berkomunikasi yang baik kepada Sang Pencipta

    -Kayaknya enggak ada deh

    6. Nilai Buku: 9/10

    7. Kesimpulan:
    Ini adalah salah satu buku religi favorit saya, saya memang agak lemah dalam hafalan doa, sehingga buku ini membantu saya dalam mengamalkan doa sesuai kebutuhan dan rukunnya. Jadi setelah solat dan mengaji, saya bisa membuka buku ini untuk membaca doa pilihan sesuai kebutuhan.

    Untuk harga saya kurang tahu karena buku ini saya pinjam dari Papi, belinya udah lama dan udah Best Seller loh heheh Sekian review dari saya, semoga bermanfaat buat kalian yang rajin berdoa.

    22.12.16

    Harapan Calon Ibu di Hari Ibu


    Selamat hari Ibu kepada seluruh Bidadari tak bersayap yang ada di bumi. Bidadari itu bernama Ibu, Bunda, Mama, Mami, Emak, Bundo, Mamak dst.

    Baca juga: Selamat Hari Ayah

    Tulisan ini bertujuan sebagai self reminder saya pribadi, tidak ada maksud menggurui, mengingat sekarang saya adalah calon Ibu yang harus siap mendidik generasi penerus bangsa. Selain menjadi Mommy-mommy glowing yang smart and charming, saya akan menuliskan afirmasi positif sebagai seseorang yang akan menjadi Ibu, harapan ini berdasarkan nasihat atau perilaku Ibu-ibu di sekitar saya.

    Saya ingin menjadi Ibu yang selalu bersyukur:
    Seringkali saya melihat Ibu-ibu dari yang masih muda sampai yang sudah punya banyak anak selalu mengeluh, yang bahaya adalah jika Ibu sudah mengeluh di sosmed tentang keadaan ekonominya yang secara tidak langsung mengumbar aib Suami. Ingat, kita tidak pernah bisa memilih untuk dilahirkan jadi anak siapa tapi kita bisa memilih pendamping hidup kita. Mempermalukan Suami sama dengan menginjak harga diri sendiri. Ibu yang selalu bersyukur pasti banyak berdoa, rajin menabung dan malu mengeluh. Insya Alloh Ibu yang taat pada Suami nya akan lebih bahagia dan hidup berkecukupan. 

    Saya ingin menjadi Ibu menyenangkan dan menenangkan jiwa:
    Saya selalu senang jika melihat hubungan anak dan ibu begitu romantis  dan hangat. Saya melihat Nenek sebagai sosok Ibu yang sangat penyayang, tidak pamrih, tidak pernah menuntut pada anak, tidak membandingkan anaknya dengan anak orang lain apalagi membandingkan rezekinya. Makanya Nenek saya selalu sehat dan bahagia karena hatinya ikhlas merawat dan mendidik anak-anaknya. Ibu yang baik tidak putus asa dalam mendoakan kesuksesan anaknya kan? Sebagai seorang anak, memberi kepada orang tua adalah kewajiban, meskipun masih sedikit tapi Insya Allah itu bukan uang haram, rezeki yang Halal itu pasti berkah. Anak mana sih yang tidak mau membahagiakan orang tuanya? Anak mana sih yang tidak mau transfer ratusan juta pada orang tuanya? Semuanya butuh proses, perlu diingat bahwa kebahagiaan bukan dari nilai mata uang saja.

    Saya ingin menjadi Ibu yang sabar: 
    Saya prihatin melihat kekerasan pada anak yang meracuni berita di tv dan internet, saya tidak mau melihatnya karena cerita itu bukan sekarang saja, sejak dahulu kala kekerasan pada anak sudah ada namun dulu belum terekspos media. Saya ga habis pikir, kok tega ya anak yang pernah dikandung di rahimnya, ketika membuat dirinya kesal malah dipukul, dicubit, disiksa sampai menangis menjerit-jerit dan tidak akan berhenti sebelum anak bilang "ampun Maaah". Sampai kapanpun cara kekerasan tidak akan menyelesaikan masalah, yang ada malah menyisakan trauma hingga anak dewasa, semoga anak korban kekerasan tersebut tidak melakukan hal seperti itu pada anaknya ya. Menghukum anak agar disiplin itu harus tapi kalo pakai kekerasan, saya sih Big NO. Pikir lagi deh kalo mau kasar anak, di luar sana ada yang sedang program bayi tabung sampe inseminasi ke luar negeri. Masihkan Ibu tega? Sedangkan orang lain harus melewati derasnya air mata, kesakitan fisik, pengeluaran uang yang tidak murah hanya untuk seorang penyejuk hati.

    Saya ingin menjadi Ibu yang adil:
    Seringkali saya mendengar jika Ibu pilih kasih atau menganak emaskan salah satu anaknya, entah itu karena trauma atau ibu yang egois sehingga ada anak yang tidak akur dengannya. Biasanya anak bungsu yang selalu di bela, padahal anak pertama adalah anak yang pertama kali berkembang di rahimnya, yang kehadirannya dinantikan dan yang pertama di doakan. Anak pertama itu belum mengerti dunia hingga sikapnya menggoda kesabaran Ibu dan berujung jadi pelampiasan amarah sang Ibu. Bersikap adil itu bukan menyama ratakan tapi memberikan sesuatu sesuai dengan kapasitasnya.

    Saya ingin menjadi Ibu Guru pertama bagi anak-anaknya:
    Sudah tahu kan jika salah satu cara merusak suatu bangsa adalah dengan mencemari peran Ibu, salah satu tanda kiamat kan jika Ibu melahirkan majikannya. Anak harus dididik agar mandiri, jangan dimanjakan. Asuransi pendidikan alami adalah Ibu mau belajar sebelum hamil, saat hamil bahkan setelah punya anak, misalnya saya belajar melukis agar nanti anak saya tidak usah kursus lukis di orang lain, karena saya bisa mengajarinya. Suami saya bisa bermain musik, komputer, berenang dan bahasa Inggris dengan baik, Insya Allah itu akan mempermudah kami mendidik anak di masa depan. Soalnya gini ya, begitu banyak Orang tua jaman sekarang yang ingin anaknya menjadi Hafidz Qur'an tapi tidak pernah mau memahami kitab suci, menghafal juga bagus tapi yang disuruh kan mengamalkan isi Al Quran. Jangan sampai ingin punya anak Hafidz tapi ada yang menistakan agama malah diam saja. Jangan sampai berdoa terus menerus tapi pakaian dan makanannya haram, perabotannya riba dan utangnya dimana-mana. 


    Tidak ada manusia yang sempurna, tapi kodrat seorang wanita mengharuskan kita berupaya untuk menjadi Ibu terbaik bagi anak-anaknya. Semoga Ibu-ibu semua senantiasa diberi kesabaran dan keikhlasan dalam merawat dan mendidik anak-anak nya. 

    Apakah kalian punya self reminder lain bagi calon Ibu? Tolong tulis di kolom komentar ya! Selamat hari Ibu, salam untuk Ibu mu ya, semoga sehat dan bahagia selalu.

    15.12.16

    Tips melukis bagi Ibu Hamil

    Pic from Pixabay

    Hai hai hai Bumil cantikss siapa sih yang gak tergiur belly painting seperti gambar diatas? Tapi aku sih mikir-mikir dulu, siapa ya kira-kira yang bisa lukisin sesuatu yang indah di perut aku pas hamil besar? Hahah soalnya aku sih yang suka melukis. Pastinya ada dong Bumil yang artistik kayak aku, apalagi jika Bumil adalah anak Seni Rupa yang tugas-tugasnya adalah melukis. Nah gimana dong kalo Bumil melukis? Bolehkah Ibu Hamil melukis?

    Rasa penasaran yang begitu dalam tersebut mulai terpikir setelah menikah, aku tanya ke temen-temen Guru gambar waktu masih kerja di Bandung, katanya gak masalah sih asal jangan cat minyak dan pylox, iyalah gak hamil aja nyengat banget baunya.

    Alhamdulillah aku hamilnya hepi jadi morning happiness everyday babe, karena gembul dan gak sensi sama bau-bauan. Pas nanya ke Obgyn dan Bidan katanya gapapa kok melukis selama hamil. Berikut ini tips dari aku agar melukis aman selama hamil:

    1. Pilih cat yang aman dan tidak menyengat seperti cat akrilik atau cat air.
    2. Pakai masker dan sarung tangan.
    3. Melukis di ruangan terbuka atau buka jendela/ pintu jika melukis di dalam ruangan. 
    4. Sediakan tanaman penyedot racun seperti Jade, Lidah buaya, Lidah Mertua dan Lily Peace.
    5. Jangan melukis terlalu lama, santai aja ya, maksimal 2 jam sehari. Perhatikan posisi tubuh agar tidak sakit badan hehe
    6. Jangan lupa makan dan minum ya!
    7. Listen your body, listen your baby, Ibu hamil bukan orang sakit, Bumil bisa tetap berkarya dan beraktifitas seperti biasa.

    Lukisanku saat hamil 2 minggu (Belum tahu lagi hamil)


    My Lavender (Acrylic on Canvas 30x40)
    Intermezzo: 🌏Dukungan semesta pada Ibu Hamil* Aku pikir tanaman di rooftop bermasalah karena perubahan cuaca, tapi ternyata mereka tahu kalo disitu ada Ibu hamil sehingga tanaman seperti Jasmine, Rose, Rosemarry dan Papermint yang memang harus dihindari Bumil seolah mati suri dan enggan berbunga. Hanya Lavender yang masih survive, itupun yang wanginya menyengat diserang hama. Lavender memang paling aman bagi Bumil sebagai Antiseptik, antibiotik, analgesik, antidepresan, penyembuhan dan relaxing. Membantu menenangkan sakit dan nyeri kehamilan, mendorong pembaharuan sel dan membantu dengan retensi cairan. Oia tiba-tiba saja ada tanaman nyasar entah darimana namanya Jade, dia salah satu pembersih racun cat di ruangan hihi 😂🤗✌🏼🌵🌲🌳🌱🌿☘🍀🍃🍂🍁🌾🌺🌻🌹🌷🌼🌸💐🍄

     Sumber: Ibu Yessi @Bidankita dan Website Natgeo Indonesia.

    Lukisanku saat hamil 16 minggu

    Happy Pregnancy (Mix media on canvas 30x40)

    Semoga temen-temen yang hobi melukis gak takut lagi ya berekspresi saat hamil, hamil bukan berarti males-malesan loh. Ingat hamil bahagia itu kita harus hepi supaya Ibu dan baby bisa sehat lahir dan batin. Ada saran? Sharing yuk, ilmu tidak akan berkurang kalau dibagi.

    Baca juga: 
    Review Buku Mommies Daily

    10.12.16

    [Review] Mommies Daily Pregnancy Checklist Book

    Halo Moms to be atau yang sedang merencanakan kehamilan, saya mau review lagi nih buku bacaan selama hamil.

    Baca juga:

    1. Identitas buku
    Judul buku: 
    Mommies Daily Pregnancy Checklist Book: Daftar-Cek Lengkap Persiapan Kehamilan dan Melahirkan

    Pengarang: Tim Mommies Daily

    Penerbit: Buah Hati

    Tahun terbit: cetakan 1, Februari 2012

    Jumlah halaman: 147

    2. Jenis Buku: Non Fiksi-Maternity and Parenting

    3. Packaging: Mungil, ringan, minimalis dan Travel Friendly.

    4. Keunggulan:
    >> Berdasarkan organisasi buku 
    Buku ini disusun sangat rapi mulai dari perencanaan punya anak sampai bayi baru lahir.

    >> Berdasarkan isi buku
    Bukunya ringan, enak dibaca dan tidak bertele-tele sehingga mudah dipahami Mommies.

    >> Bagian terfavorit ? Hampir semuanya! Apalagi saat nyuruh Babymoon eaa, baca depan Suami.

    >> Berdasarkan bahasa: Mudah dibaca dan dipahami.

    5. Keunggulan & Kelemahan:
    +Asik banget, mengerti kondisi Mommy jaman sekarang.

    -Sayangnya tidak ada daftar pustaka, mungkin ini resume www.mommiesdaily.com yang disusun oleh adminnya yang sudah expert dalam dunia hamil, melahirkan dan parenting.

    6. Nilai Buku: 9/10

    7. Kesimpulan:
    Ini adalah salah satu buku kehamilan favorit saya karena enak dibaca, mudah dipahami serta travel friendly.

    Untuk harga saya kurang tahu karena buku ini saya pinjam dari Adik ipar. Sekian review dari saya, semoga bermanfaat buat kalian Mommy yang lagi hamil atau kepengen hamil, semoga disegerakan ya Aamiin.

    9.12.16

    [Review] Buku Agenda Kehamilan Muslimah


    Assalamualaykum smart parents, semoga kita semua dalam keadaan sehat dan banyak rezeki aamiin. Ngomong-ngomong, beberapa hari setelah tahu saya positif hamil. Saya dan Papi langsung hunting buku di Gramedia. Happy reading!

    Baca juga:

    1. Identitas buku
    Judul buku: 
    40 Minggu penuh keajaiban, Agenda Kehamilan Muslimah dari minggu ke minggu

    Pengarang: 
    Deri Rizki Anggraini
    Yazid Subakti

    Penerbit: 
    Al Qudwah Publishing

    Tahun terbit: 
    Cetakan pertama, Tahun 2015

    Jumlah halaman: 192

    2. Jenis Buku: Non Fiksi-Maternity 

    3. Packaging: Feminine dan Colourful

    4. Keunggulan:
    >> Berdasarkan organisasi buku 
    Buku ini disusun rapi, mulai dari personal identity pemilik buku, tanggal dinyatakan hamil dan perkiraan lahir, doa untuk bayi yang ditulis oleh calon Mami dan Papi, Kalender 2016-2017, jadwal kunjungan dokter, catatan untuk mendata alamat RS/Klinik, Doa dan Wirid untuk Bumil dilengkapi dengan riwayat ayat/hadist yang jelas. Selanjutnya adalah perkembangan janin dari minggu ke minggu, menu harian bumil dan diary bumil. Buku ini ditutup oleh foto USG/Bayi dan puisi untuk Bayi yang sangat indah.

    >> Berdasarkan isi buku
    Bukunya ringan, singkat, membantu Bumil yang emesis/hyper emesis dalam memilih makanan juga diary Bumil yang ditulis tangan.


    >> Bagian terfavorit ? 
    Saat mengisi diary karena kita bisa curhat sama Tuhan dan mendoakan yang terbaik untuk buah hati.

    >> Berdasarkan bahasa: 
    Mudah dibaca dan dipahami.

    5. Keunggulan dan kelemahan:
    + Buku ini dilengkapi Tips kehamilan, Kartu Sehat Ibu dan Bayi dan Nama-nama Bayi Terbaik
    + Cocok bagi yang punya keluhan kehamilan seperti mual dan muntah.

    - Karena yang nulis ahli Gizi makanya banyak menu makanan yang inspiratif, sayangnya ada beberapa makanan yang menurut saya kurang baik saat tidak hamil saja saya tidak makan hati dan jeroan, loh kok menu Bumil ada sate jeroan? Piye iki?
    - Buku ini terlalu memanjakan Bumil dengan: Jangan naik turun tangga, jangan angkat yang berat-berat, jangan ngepel, dedikasikan saja pada pembantu. Bukannya Bumil harus aktif ya, makanya ada prenatal yoga dan jalan kaki 3 jam perhari?
    - Harga Rp 79.000 untung pake Voucher Sodexo hehe 

    6. Nilai Buku: 7.5/10

    7. Kesimpulan:
    Ini adalah buku pertama yang saya tamatkan karena cukup 2 hari saja membaca buku ini, sedikit penjelasan dan lebih banyak menulis diary setiap minggu. Saya excited kalau sudah pergantian minggu, artinya saya bisa cerita sama Tuhan dan baby lewat tulisan. 

    Alhamdulillah sejak tahu hamil saya berdoa agar hamilnya sehat dan gak ngerepotin, makanya saya hamil tanpa keluhan, niat awal juga males ngeluh apalagi di sosmed. Beneran loh sejak hamil saya jadi lebih sehat, lebih tenang, gak egois, gak manja, pokoknya bahagia.

     Buku ini cocok untuk:
     *Kado karena tidak akan bisa dipinjamkan secara isinya curhatan Bumil. 
    *Kehamilan yang banyak keluhan, malu dong ngeluh mulu di sosmed, orang lain abis uang buat bayi tabung, curhatnya di buku aja atau nulis blog dengan solusi.

    Sekian review dari saya, nanti baca review buku kehamilan lainnya ya! Semoga bermanfaat buat Mommy yang lagi hamil atau kepengen hamil, semoga disegerakan ya aamiin.
    COPYRIGHT © 2017 SANDRAARTSENSE | THEME BY RUMAH ES