• Showing posts with label Health. Show all posts
    Showing posts with label Health. Show all posts

    2.12.19

    Selain Layanan Kesehatan, Inilah 5 Cara Meningkatkan Kesehatan Masyarakat

    Layanan Kesehatan

    Hi gaes, nggak kerasa ya kini kita sudah berada di bulan Desember lagi, jangan lupa jaga kesehatan, soalnya sekarang sudah mulai masuk musim penghujan. Btw kalian tau nggak kalo sebulan kemarin jagat Instagram dikejutkan dengan permintaan maaf seorang Beauty Influencer alias Selebgram yang meminta maaf kepada masyarakat karena keluhannya soal layanan kesehatan yang terlanjur mengundang debat Nakes dan Netizen. Memang ya, layanan kesehatan penting sekali bagi semua pihak karena kesehatan adalah nikmat Tuhan yang paling utama.

    Sebagai seorang Ibu, tentunya kita semua tau bahwa Ibu itu nggak boleh sakit. Kalau anak dan Suami kurang sehat, Ibu yang merawatnya, akan tetapi jika Ibu yang sakit siapa sih yang bisa merawat? Apalagi ketika dulu masih menyusui, masuk angin aja rasanya kayak sakit apa aja gitu. Awal tahun lalu juga Suami dirawat di rumah sakit. Ternyata beliau harus rawat inap, masalahnya kamar pasien semuanya penuh jadi kami harus mencari rumah sakit lain yang ternyata juga sudah penuh. Rasa kalut dan lelah malam itu harus ditelan dengan merawat Suami di rumah. Barulah keesokan harinya Suami mendapat kamar di rumah sakit dekat kantor.

    Selain layanan kesehatan yang harus mumpuni, berikut adalah 5 cara meningkatkan kesehatan masyarakat yang menjadi tanggung jawab kita semua :
    1. Edukasi kesehatan
    Sebelum berobat, sebaiknya pihak terkait melakukan penyuluhan kepada seluruh lapisan masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan. Kegiatan ini harus rutin dan gratis supaya masyarakat tergerak untuk mendapatkan pedoman gaya hidup sehat. Edukasi kesehatan bisa dimulai dari rt/rw, sekolah dengan menjaga kebersihan diri dan lingkungan.

    2. Iklan kesehatan
    Saat ini semua orang sibuk jadi iklan tentang kesehatan harus masuk ke dalam kegiatan masyarakat millenial yang cenderung dekat dengan sosial media. Dengan melibatkan para Influencer positif, masyarakat bisa terpengaruh agar tetap menjaga kesehatannya.

    3. Sarana menjaga kesehatan
    Olahraga dapat menjadi salah satu cara dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Apalagi jika kita hidup di kota besar, selain sibuk bekerja juga harua meluangkan waktu untuk berolahraga. Syukurlah saat ini mulai banyak sarana olahraga gratis seperti tempat jogging dan fitnes di taman-taman kota.

    4. Ketersediaan bahan makanan sehat
    Saat ini pedoman 4 sehat 5 sempurna telah diganti dengan gizi seimbang yang mengutamakan bahan makanan sehat, murah dan mudah didapat. Diharapkan masyarakat tidak tergoda jajanan yang merugikan kesehatan dan lebih memilih makanan alami yang menyehatkan.

    5. Kesadaran diri
    Ini penting sekali disadari sebelum mengajak keluarga dan orang lain dalam menjalani gaya hidup sehat. Kesadaran diri ini tidak harus menunggu sakit kan? Mulailah dengan minum air putih, makan bergizi, istirahat yang cukup, hindari stress dan toxic people, olahraga teratur dan jangan merokok.

    Bagaimana gaes, apakah kamu sudah siap menjadi agen perubahab dalam hal kesehatan masyarakat? Selain fokus pada layanan kesehatan, mari kita lakukan 5 cara meningkatkan kesehatan masyarakat diatas demi masa depan yang lebih baik. Sampai jumpa di artikel selanjutnya, semoga bermanfaat! 

    27.11.19

    Cara Diet Sehat yang Banyak Tidak Diketahui Orang

    Cara Diet Sehat yang Banyak Tidak Diketahui Orang

    Hello healthy people, banyak orang yang mendambakan bentuk tubuh ideal. Oleh sebab itu, akhirnya orang berbondong-bondong melakukan berbagai macam cara untuk melangsingkan tubuh. Salah satu cara yang banyak ditempuh oleh orang adalah melakukan diet. Sayangnya, banyak orang yang tidak tahu cara diet sehat sehingga bisa membuat sakit bahkan merusak organ tubuhnya sendiri. 

    Cara Diet Sehat yang Harus Anda Ketahui 

    Diet tidak hanya sekedar mengurangi porsi makan atau membiarkan tubuh merasa lapar dalam jangka waktu yang lama. Ada beberapa cara diet yang sehat yang harus Anda lakukan. Cara tersebut antara lain adalah sebagai berikut:

    1. Tidak membiarkan tubuh kelaparan
    Banyak orang yang salah kaprah tentang diet. Orang berfikir, saat diet Kita harus merasa lapar. Padahal tidak demikian. Tubuh yang kelaparan malah akan menyalakan flight mode dalam tubuh sehingga dalam keadaan tertentu, tubuh malah susah untuk membakar lemak. Jika sudah begini, bisa bisa tujuan Anda kuruspun akan lama atau bahkan bisa kembali ke berat badan semula. 

    2. Makan makanan padat gizi
    Mengurangi porsi makan memang penting, tetapi Anda harus tetap makan dengan gizi yang seimbang. Memang dalam menentukan makanan yang gizinya seimbang terkadang memakan waktu lama. Untungnya, jika Anda mencari informasi tentang catering harian Jakarta, ada banyak sekali penyedia catering yang bisa memenuhi kebutuhan diet Anda. Salahsatunya adalah Gorry. 

    Dengan menggunakan jasa catering harian Jakarta khususnya yang menyediakan menu makanan program diet, maka Anda tidak perlu kesusahan untuk menghitung jumlah kalori, vitamin, protein, dan lain sebagainya yang masuk ke dalam tubuh. Dengan begitu dapat dipastikan gizi harian Anda tercukupi.

    3. Mengimbangi dengan olahraga
    Setelah makan yang sehat, maka langkah selanjutnya adalah mengimbangi dengan olahraga. Anda bisa memilih berbagai jenis olahraga yang ada mulai dari berenang, lari, sit up, push up, dan lain sebagainya. Mengimbangi dengan olahraga juga akan membantu membentuk tubuh Anda sehingga Anda tidak hanya kehilangan berat badan, tetapi sekaligus membuat tubuh semakin indah. 

    Ternyata, menerapkan cara diet sehat bukanlah hal yang sulit, kan? Satu hal lagi, ketika Anda sedang melakukan diet, konsistensi dan sabar adalah kuncinya. Semoga sukses!

    13.10.19

    Tenang, Inilah 10 Tips Agar Kamu Terbebas dari Anyang-Anyangan

    Tenang, Inilah 10 Tips Agar Kamu Terbebas dari Anyang-Anyangan
    Tenang, Inilah 10 Tips Agar Kamu Terbebas dari Anyang-Anyangan

    Dear readers, saya adalah Ibu rumah tangga dengan segudang aktivitas, untuk meningkatkan daya tahan tubuh, saya selalu ikut senam Aerobic dan Zumba. Bagi saya, rutin berolahraga dapat membuat badan sehat, bugar dan percaya diri. Hal yang paling nggak enak saat olahraga adalah kalau kebelet buang air kecil karena bingung mau pipis dimana. Apalagi kalau lagi senam di luar ruangan, saya harus memastikan sumber air dan kebersihan Toiletnya. Oleh karena itu, saya lebih baik tuntaskan urusan buang air kecil dulu deh sebelum olahraga, nggak masalah telat ke tempat senam juga, yang penting saat senam saya jadi tenang. Soalnya saya agak males kalau harus terkena Anyang-Anyangan lagi, huhuhu. 

    Jadi begini awal mulanya, sekitar tiga tahun lalu tepatnya September 2016, setiap malam saya terbangun dan membangunkan Suami karena ingin buang air kecil. Lama-lama Suami menegur agar saya tidak minum banyak air di malam hari supaya tidak buang air kecil terlalu sering. Saya browsing kalau sering pipis pertanda sebuah penyakit, tapi saya curiga karena jadwal menstruasi sudah telat dua minggu. Akhirnya saya membeli alat tes kehamilan dan hasilnya bikin saya kaget campur haru bahagia karena saya hamil.

    Kabar tersebut jelas membuat Suami juga bersyukur, karena setelah menanti dua tahun usia pernikahan akhirnya saya hamil juga. Jadi, meningkatnya frekuensi buang air kecil tersebut adalah salah satu pertanda kehamilan. Makanya saya kesel juga sama Suami, waktu buang air kecil ditahan-tahan, akibatnya saya terkena Anyang-Anyangan dimana urin yang keluar sedikit-sedikit dan perih-perih gemes gitu. Kalau Mama saya bilang dalam Bahasa Sunda itu Jeungjeuriheun, Mama saya memang selalu berpesan: "Nggak apa-apa sering buang air kecil daripada ditahan-tahan lalu terkena Anyang-Anyangan, rasanya nggak nyaman banget". 

    Anyang-Anyangan

    Drama Anyang-Anyangan berlanjut ketika masa menyusui, saat bayi sedang growth spurt, pasti bakal pengen ASI terus dan sebagai Ibu menyusui, saya nggak bisa berbuat apa-apa ketika ingin buang air kecil. Karena kalau berhenti menyusui bayi, pasti bayi mungil akan rewel dan nangis kejer, saya nggak tega dan bikin agak panik sih, soalnya kan new Mom dan nggak ada helper juga. Akhirnya saya mengalah dan menahan buang air kecil hingga lupa dan ketiduran. 

    Setelah terbangun, saya baru sadar sudah menahan pipis sangat lama dan kemudian saat buang air kecil kembali terasa sensasi Anyang-Anyangan yang mengerikan, hiks. Kalau mengejan saat melahirkan kan plong banget bayinya lahir. Nah, kalau Anyang-Anyangan tuh kita menanti urin keluar semua dan ternyata itu nggak mudah. Biasanya Suami menyarankan minum air putih saja kalau saya mengeluh susah buang air kecil. Nyatanya air putih aja nggak cukup guys!

    Kirain saya doang, ternyata orang lain juga (baik pria maupun wanita) pernah mengalami yang namanya Anyang-Anyangan. Anyang-Anyangan atau istilah medisnya Disuria adalah gejala awal dari infeksi saluran kemih (ISK) dimana yang lebih banyak mengalami adalah wanita. Karena memang secara anatomi, vagina dan anus jaraknya berdekatan sehingga rentan terkena bakteri E. coli yang bisa membuat infeksi saluran kemih. Survey juga membuktikan bahwa 5 dari 10 wanita pernah mengalami infeksi saluran kemih. Hal tersebut sangat menyedihkan sekali karena bila dibiarkan akan berbahaya pada kesehatan, terutama masalah di organ kewanitaan.

    Selain sering menahan buang air kecil, kondisi Toilet yang kotor, pakaian dalam yang lembap dan kesalahan saat membasuh juga bisa menimbulkan Anyang-Anyangan. Lalu, harus bagaimana ya, jika kita mengalami Anyang-Anyangan? Tenang, inilah 10 tips agar kamu terbebas dari Anyang-Anyangan:
    1. Jangan sering menahan buang air kecil. 
    2. Berendam di air hangat. 
    3. Pastikan Toilet bersih dan kering. 
    4. Gunakan pakaian dalam yang lembut dan menyerap keringat, segera ganti jika lembap. 
    5. Jangan lupa mengganti tampon dan pembalut wanita secara teratur saat menstruasi. 
    6. Membasuh organ kewanitaan dengan benar (dari depan ke belakang). 
    7. Buang air kecil segera setelah berhubungan intim untuk membuang bakteri dari uretra. Ini membantu mencegah bakteri pindah ke kandung kemih. 
    8. Menghindari penggunaan sabun serta semprotan dan cairan vagina.
    9. Pengobatan dengan Antibiotik, obat anti jamur dan obat pereda nyeri. 
    10. Makan buah cranberry

    Diantara 10 tips mengatasi Anyang-anyangan tersebut, cara paling enak adalah makan buah cranberry. Saya suka sekali buah cranberry, buah impor yang biasanya dikeringkan ini juga enak menjadi topping kue maupun dimakan secara langsung. Lalu apa hubungannya buah cranberry dengan Anyang-Anyangan?



    Cranberry

    Cranberry
    Tanaman buah cranberry memiliki banyak kesamaan dengan blueberry, hanya saja cranberry mempunyai warna merah tua. Buah cranberry yang tergolong ke dalam tumbuhan semak-semakan pendek ini banyak ditemukan di bagian utara Amerika dan Kanada. Beberapa tahun terakhir ini, cranberry populer digunakan sebagai sumber vitamin untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah sariawan, dan sebagai antioksidan.

    Kandungan cranberry
    Jadi di dalam buah cranberry ini mempunyai kadar vitamin C yang cukup tinggi. Selain itu kaya serat makanan, mineral dan flavonoid antosianidin, sianidin, peonidin, dan quercetin dan memiliki senyawa fitokimia

    Manfaat mengkonsumsi cranberry
    Banyak wanita di atas usia 20 tahun menderita infeksi saluran kemih yang menyebabkan ketidaknyamanan. Sementara, jus cranberry diketahui efektif mencegah infeksi saluran kemih. Hal ini karena buah cranberry memiliki antioksidan yang disebut proanthocyanidins dan dapat mencegah pertumbuhan bakteri penyebab infeksi. 

    Sayangnya, harga buah cranberry ini mahal dan kalau beli suka dihabiskan oleh anak saya hehe. Untunglah saya telah menemukan solusi terbaik masalah Anyang-Anyangan yaitu Prive Uri-cran yang mengandung ekstrak cranberry, lebih praktis, ekonomis dan higienis.


    Prive Uri-cran sendiri terdiri dari dua varian yaitu:
    Prive Uri-cran berbentuk kapsul, 1 box terdiri dari 30 kapsul yang dapat diminum langsung, terbuat dari 50 mg Ekstrak cranberry, dosis yang disarankan ialah 1-2 kapsul / hari. Sedangkan Prive Uri-cran berbentuk powder sachet terdiri dari 15 sachet per box. Mengandung 375 mg Ekstrak cranberry. Dosisnya 1-2 sachet / hari. 

    Review Prive Uri-cran

    Review Prive Uri-cran:
    Prive Uri-cran ini dikemas dengan sangat baik dan travel friendly. Saya paling suka yang kemasan sachet karena dapat disajikan dingin. Selain segar, rasanya sangat autentik dengan cita rasa asli buah cranberry yang cantik itu. Karena tinggal diseduh dengan 150ml air, Prive Uri-cran juga bisa langsung menghilangkan rasa dahaga, apalagi di musim kemarau seperti sekarang. Khasiat yang dirasakan setelah mengkonsumsi Prive Uri-cran adalah buang air kecil semakin lancar, biasanya kan hanya minum air putih saja, butuh efek berhari-hari. Namun inilah kelebihan Prive Uri-cran, selain praktis, efeknya langsung terasa hanya dalam beberapa jam saja! Bebas Anyang-Anyangan itu enak banget... 

    Review Prive Uri-cran
    Prive Uri-cran, cara paling enak mengatasi Anyang-anyangan 
    Sekarang saya nggak usah khawatir lagi kalau Anyang-Anyangan, karena tinggal minum Prive Uri-cran. Ibu-ibu Senam yang juga sering mengeluh masalah Anyang-Anyangan, saya rekomendasikan Prive Uri-cran supaya tetap bisa bebas bergerak dan aktif percaya diri dalam segala situasi. Karena hanya Prive Uri-cran, cara paling enak dan mudah dalam mengatasi Anyang-Anyangan Oh ya, harga Prive Uri-cran kapsul (terdiri dari 3 blister @10 kapsul) harganya sekitar Rp 160. 000 sedangkan harga 1 kotak Prive Uri-cran yang isinya 15 sachet, sekitar Rp 120.000. Prive Uri-cran sudah tersedia di toko online maupun offline, kalau online bisa pesan di Combiphar Official Store yang ada di Lazada. Sedangkan untuk offline bisa kamu beli di Apotek seperti Kimia Farma dan Drugstore Guardian. 

    Nah, itulah 10 tips agar kamu terbebas dari Anyang-Anyangan, sekarang sudah tahu, kan? Semoga artikel ini bermanfaat ya! 


    Info lebih lanjut:
    Facebook Prive Uri-cran 
    Instagram Prive Uri-cran 

    Sumber bacaan:
    https://www.uricran.co.id 
    https://parenting.orami.co.id/magazine/sering-anyang-anyangan-ketahui-penyebab-dan-cara-mencegahnya/
    https://www.hellosehat.com/hidup-sehat/tips-sehat/obat-anyang-anyangan-ampuh/amp
    https://www.popmama.com/amp/life/health/sarrah-ulfah/cara-mengatasi-anyang-anyangan

    5.10.19

    Keunggulan Sikat Gigi Bambu Pepsodent

    Sikat gigi bambu

    Hello readers, semua masyarakat tentu sudah begitu mengenal dengan brand Pepsodent. Kini, telah hadir varian baru untuk sikat gigi yang lebih baik. Sikat gigi bambu memiliki perpaduan bahan khusus untuk memberikan kemudahan dalam penggunaan. Selain itu, tentu masih banyak manfaat lainnya yang bisa didapatkan.

    Saat ini, banyak sikat gigi yang mungkin menggunakan bulu sikat tidak berkualitas. Padahal, bulu sikat untuk gigi haruslah lembut dan berkualitas. Jika tidak, tentu akan menjadikan masalah pada gigi. Selain itu, proses pembersihan juga menjadi kurang maksimal. Teknologi terbaru dari Pepsodent yaitu sikat gigi bambu Pepsodent, berupa bulu sikat alami Bamboo Salt sangat baik untuk proses pembersihan gigi. Begitu banyak keunggulan sikat gigi bambu yang harus anda pahami.

    Beberapa Keunggulan Sikat Gigi Bambu Pepsodent

    Terdapat beberapa keunggulan dari sikat gigi yang ditawarkan oleh Pepsodent. Berikut beberapa keunggulannya:

    • Fungsi Yang Melimpah
    Dengan menggunakan sikat gigi ini, setidaknya anda akan mendapatkan 3 fungsi utama. Yaitu bisa mencegah terjadinya gigi berlubang, membersihkan noda pada gigi dengan cepat dan memberikan nafas yang lebih segar. Karena, memang sikat gigi ini dirancang untuk dapat melakukan fungsi tersebut. Jadi, tidak heran jika manfaatnya sangat baik untuk perawatan dari gigi. Formula bahan yang diterapkan pada sikat gigi ini juga tentunya sangat berkualitas.

    • Bersihkan Sampai Ke Ujung
    Berbeda dari sikat gigi yang lainnya, sikat gigi bambu dari pepsodent mampu untuk membersihkan gigi sampai kebagian belakang. Karena, memiliki ukuran yang telah disesuaikan pada kebutuhan dari masyarakat Indonesia. Penggunaan hal ini tentu begitu baik dan sangat berarti untuk proses dari perawatan pada gigi.

    Sejatinya, untuk proses perawatan dari gigi memang membutuhkan waktu yang lama. Tetapi, harus dilakukan secara rutin. Termasuk dengan melakukan pembersihan menggunakan sikat dan pasta gigi. Sikat gigi yang tepat akan membantu perawatan menjadi lebih mudah dan cepat.

    • Menyegarkan Lidah
    Tidak hanya bagian gigi saja yang dibersihkan, melainkan lidah juga bisa. Karena, sikat gigi ini sudah dibuat dengan sangat baik untuk memenuhi kebutuhan saat ini. Tentunya, memberikan kemudahan dalam melakukan perawatan dari kesehatan gigi. Perlunya perawatan ini membantu untuk membuat lidah menjadi lebih segar.

    Biasanya, untuk lidah yang kurang segar membuat bau mulut menjadi lebih terasa. Namun, jika lidah sudah segar tentu bau pada mulut akan hilang. Untuk itu, dengan menggunakan sikat gigi ini terbukti dapat menyegarkan lidah dengan cepat.

    • Bahan Alami Setiap Helai Bamboo Salt
    Menariknya, untuk setiap helai bulu sikatnya tidak dibuat secara sembarangan. Melainkan, Pepsodent menggunakan Bamboo Salt yang berasal langsung dari korea. Ternyata, kandungan dalam bamboo ini bekerja dengan begitu baik untuk membersihkan daerah dari gigi. Terutama, untuk kotoran yang masih menempel pada gigi.

    Maka, dengan menggunakan sikat gigi ini semua kotoran yang ada akan hilang dengan cepat. Bahkan, gigi juga menjadi lebih bersih. Jadi, begitu memudahkan untuk proses perawatan dari gigi menjadi lebih mudah. Untuk itu, sangat disarankan agar bisa menggunakan sikat gigi model ini untuk mendapatkan perawatan gigi yang lebih maksimal.

    Nah, itulah beberapa keunggulan dari sikat gigi bambu pepsodent. Ternyata, memang sangat banyak keunggulan yang diberikan. Kini, sudah saatnya untuk anda beralih menggunakan sikat gigi ini. Dijamin, perawatan gigi akan menjadi lebih baik. Tunggu apa lagi? Coba sekarang juga!

    4.10.19

    Review Bio-Strath, Suplemen Herbal untuk Anda dan Keluarga

    Review Bio-Strath

    Dear readers, menjadi seorang Ibu adalah anugrah yang harus disyukuri, akan tetapi predikat sebagai Ibu baru itu tidaklah mudah. Karena ternyata menjadi seorang Ibu berarti tidak boleh sakit! Padahal tugas seorang Ibu sangatlah banyak, selelah apapun harus tetap melayani Suami dan merawat anak-anak. Maka dari itu jika Ibu sakit ringan saja, rasanya begitu berat karena rumah jadi berantakan, anak nggak keurus dan Suami makan sembarangan. Itulah yang saya alami ketika cacar air saat Gen masih bayi berusia 2 bulan. Sakit cacar-nya sih nggak masalah ya karena tidak terasa sakit sama sekali, tapi stress-nya itu lho sampai-sampai baby blues berkepanjangan, hiks! 

    Bagaimana tidak, meskipun sedang cacar, saya tetap harus menyusui Gen yang sedang dalam masa growth spurt. Gen inginnya nyusu terus dan kala itu kami belum memiliki kulkas sehingga tidak ada ASI cadangan, alias saya harus menyusui langsung selama cacar! Saya juga harus tetap masak karena lapar terus dan memandikan Gen, rasanya perih banget deh kekurangan support system. Andai saja saya bertemu Bio-Strath lebih dulu, mungkin saya akan menunda masa sakit cacar karena sebagai Ibu menyusui yang kelelahan, daya tahan tubuh berkurang menyebabkan penyakit mudah masuk, bukan saja cacar tapi masuk angin saja rasanya begitu berat saat masih menyusui dahulu. 

    Nah, kali ini saya ingin review Bio-Strath agar kalian, para readers, mengetahui manfaat serta khasiatnya Bio-Strath bagi Anda dan keluarga tercinta. 


    Manfaat Bio-Strath

    Bio-Strath itu apa? Bio-Strath adalah satu-satunya suplemen yang Anda dan keluarga butuhkan dengan kandungan 61 nutrisi, vitamin, dan mineral. Bio-Strath berasal dari Swiss, terbuat dari bahan alami, sehingga dapat dikonsumsi setiap hari oleh semua kalangan mulai dari anak-anak usia 6 bulan, dewasa hingga lanjut usia. Suplemen herbal keluarga ini berguna untuk membantu pemulihan dan memelihara kesehatan tubuh. Bio Strath sudah melalui uji klinis dan terbukti khasiatnya dalam meningkatkan kesehatan serta mengatasi berbagai penyakit. 

    Apa saja manfaat Bio Strath? 
    Banyak sekali manfaat Bio-Strath yang dapat Anda dan keluarga rasakan setelah mengonsumsi suplemen ini, diantaranya :

    Untuk Anak : 
    • Meningkatkan nafsu makan Anak: Sistem pencernaan yang kurang baik dapat menyebabkan si kecil susah makan. Bio Strath mengandung bakteri baik yang berfungsi untuk memperbaiki sistem pencernaan si kecil sehingga dapat mengembalikan nafsu makan anak. Selain itu, Anak yang susah makan biasanya tidak mendapat kecukupan nutrisi akibat dari sedikitnya asupan makanan yang diterimanya. Bio Strath mengandung 61 nutrisi, vitamin, dan mineral yang dibutuhkan si kecil setiap harinya.
    • Menjaga daya tahan tubuh Anak agar tidak mudah sakit. 
    • Meningkatkan fokus, daya ingat, dan kecerdasan Anak. 
    • Mengoptimalkan perkembangan otak Anak pada masa Golden Age. 

    Ibu hamil & menyusui :
    • Menjaga stamina agar tidak mudah lelah saat hamil. 
    • Menjaga daya tahan tubuh agar tidak terserang penyakit saat hamil. 
    • Mengoptimalkan perkembangan janin
    • Meningkatkan kualitas ASI. 

    Keluarga:
    • Meningkatkan produktivitas dengan menjaga stamina dan konsentrasi. 
    • Meningkatkan daya tahan tubuh. 
    • Mempercepat masa pemulihan setelah sakit. 
    • Mencukupi kebutuhan nutrisi harian. 

    Anak Berkebutuhan khusus:
    • Memperbaiki dan meregenerasi sel-sel otak dan tubuh yang rusak. 
    • Meningkatkan daya tahan tubuh. 
    • Meningkatkan kecerdasan otak. 
    • Mengandung lactobacillus yang mampu memperbaiki sistem pencernaan. 


    Testimoni Bio-Strath

    Wah banyak sekali ya manfaat Bio-Strath, lengkap untuk sekeluarga. Saya dan keluarga sudah mulai mengkonsumsi Bio Strath tablet isi 100 beberapa minggu lalu. Jika dilihat dari kemasannya, Bio-Strath ini dikemas secara sederhana namun ternyata memiliki manfaat yang luar biasa. Bio-Strath tablet putih berukuran tidak terlalu besar ini, mengandung plasmolysaymted yeast yang telah diurai dengan cara proses Biologi unik tanpa proses pemanasan untuk menghasilkan yeast kompleks dengan kandungan isi pokok nutrisi. 

    Komposisi Bio-Strath sendiri terbuat dari herbal yeast, pati jagung, selulosa, sari apel dan silicic acid. Bio-Strath diproduksi tanpa zat pewarna, zat pengawet dan zat perasa makanya rasanya tidak pahit. Gen juga minum dengan menghancurkan tablet yang dicampur ke susu, dia tidak merasakan pahit dan minum seperti biasa. Kalau anak yang sudah besar atau dewasa seperti kita, bisa mengunyah atau menelan langsung tablet Bio-Strath. 


    Bio-Strath untuk anak
    Cara meminum Bio-Strath untuk Anak

    Dosis Bio-Strath tablet:
    • Dewasa: 2 tablet 2x sehari sebelum makan 
    • Anak-anak: 1 tablet 2x sehari sebelum makan
    • Dapat diminum setiap hari

    Testimoni Bio-Strath:
    Testimoni setelah rutin mengkonsumsi Bio-Strath, saya merasa tubuh menjadi lebih fit dalam beraktivitas, meskipun banyak pekerjaan dan kegiatan namun saya bisa bugar sampai malam. Begitu pula yang dirasakan oleh Suami, saat bekerja di kantor jadi tidak mudah lelah. Kalau Gen sih saya liat dia jadi semakin aktif dan ceria, nggak ada capeknya main lho, seperti di-charge gitu dan nafsu makannya semakin baik. Alhamdulillah, meskipun banyak kegiatan, cuaca panas, tapi daya tahan tubuh baik sehingga tidak mudah sakit. 

    Testimoni Bio-Strath

    Demikian review Bio-Strath sebagai Suplemen herbal andalan keluarga kami, apakah Anda tertarik untuk mencobanya? Silakan pesan Bio-Strath di:

    Baca-baca juga yuk! 

    23.9.19

    Benarkah Asuransi Kesehatan Bermanfaat Bagi Karyawan?

    Benarkah Asuransi Kesehatan Bermanfaat Bagi Karyawan?

    Dear readers, kesehatan sangatlah penting untuk dijaga karena dengan memiliki tubuh sehat, kita dapat melakukan kegiatan dengan lancar dan bekerja dengan produktif. Merawat kesehatan pun sejatinya lebih mudah daripada menyembuhkan penyakit.  Menurut laporan yang dirilisoleh Mercer Marsh Benefits tentang Medical Trends Around the World 2018, inflasi biaya medis secara global rata-rata meningkat hingga 9,1% di tahun 2018 lalu dengan dampak terbesar pada biaya pengobatan penyakit migrain, kanker dan autoimun; dan pada tahun 2019 ini, diprediksi biaya medis akan meningkat lebih tinggi. Dengan semakin mahalnya biaya perawatan dan penyembuhan penyakit, salah satu cara untuk menjaga dan mengantisipasi biaya finansial jika terkena penyakit adalah memiliki asuransi kesehatan. 

    Asuransi kesehatan adalah produk asuransi yang dapat memberikan proteksi finansial terhadap pemegang polis. Ketika sang pemegang polis mengalami sakit dan atau kecelakaan, asuransi kesehatan akan menanggung biaya kesehatan bagi pemegang polis. Manfaat proteksi yang bisa diperoleh dari asuransi kesehatan akan diberikan sesuai ketentuan yang tercantum dalam polis. Pada umumnya, asuransi kesehatan dapat memberikan perlindungan finansial ketika seseorang harus menjalani pengobatan rawat jalan dan/atau rawat inap.

    Mayoritas perusahaan memberikan paket tunjangan kesehatan kepada para karyawannya. Namun, mengapa asuransi kesehatan sangat penting bagi karyawan? Berikut ini beberapa alasannya:

    1. Melindungi risiko finansial dan menghemat biaya
    Pembayaran premi asuransi yang setiap bulan dibayarkan perusahaan untuk pegawainya merupakan salah satu cara untuk mengelola risiko kesehatan dan atau kecelakaan yang terjadi dengan tiba-tiba. Tidak ada yang akan tahu kecelakaan dan atau penyakit yang datang tiba-tiba akibat faktor x, walaupun sudah menerapkan gaya hidup sehat, namun bukan berarti seseorang bisa 100% terbebas dari segala bentuk penyakit. 

    Memiliki asuransi dapat membantu untuk meminimalisir biaya finansial untuk perawatan dan penyembuhan, serta akan meringankan beban yang ditanggung oleh perusahaan apabila karyawan jatuh sakit dan/atau apabila terjadi sesuatu pada karyawan. Biaya premi untuk perusahaan bisa lebih rendah dari asuransi sejenis untuk individu.


    2. Meningkatkan loyalitas karyawan
    Memiliki asuransi kesehatan secara tidak langsung membuat kehidupan pegawai yang bekerja menjadi lebih tenang dan loyalitas terhadap perusahaan juga akan meningkat. Tabungan yang disisihkan pun bisa digunakan untuk keperluan lain yang tidak kalah penting. Karyawan merasa nyaman karena segala macam risiko kecelakaan kerja ataupun kesehatan keluarganya telah dijamin oleh perusahaan, sehingga ketika penyakit datang, tidak perlu memakai uang tabungan untuk biaya perawatan dan penyembuhan.


    3. Meningkatkan produktivitas dan efisiensi kerja
    Tuntutan pekerjaan yang begitu besar membuat kesehatan mental para karyawan seringkali tertekan dan menjadi tantangan serius bagi banyak perusahaan di Indonesia. Fasilitas berupa asuransi kesehatan bisa menjadi dampak positif bagi psikologis seorang karyawan agar dapat lebih tenang dan fokus bekerja tanpa harus memikirkan permasalahan yang mungkin terjadi seperti tanggungan biaya kesehatan.


    4. Perawatan kesehatan
    Polis asuransi biasanya memiliki ketentuan dalam pertanggungan biaya perawatan maupun pengobatan penyakit yang diderita tertanggung asuransi. Jika pemilihan produk asuransi tepat di awal, maka pelayanan dan kualitas medis yang akan didapatkan para pegawai pun akan berbanding lurus dengan premi yang dibayarkan. Sehingga pegawai Anda bisa mendapatkan perawatan yang nyaman dengan biaya yang sangat ringan sampai gratis.


    Kebutuhan tunjangan manfaat kesehatan di setiap perusahaan bagi karyawan biasanya berbeda. Jika ingin meninjau apakah tunjangan kesehatan yang diberikan ke karyawan sudah tepat atau ingin menentukan program tunjangan manfaat kesehatan karyawan yang tepat, perusahaan bisa berkonsultasi terlebih dahulu ke broker asuransi yang bisa membantu untuk merancang program asuransi terbaik, sehingga dapat menghemat waktu dan biaya. Semoga bermanfaat, sampai jumpa di artikel selanjutnya!


    Baca juga yuk:


    16.9.19

    6 Cara Mudah untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

    Meningkatkan daya tahan tubuh


    Dear readers, tinggal di kota yang rentan akan polusi dan cuaca ekstrem membuat kita harus menjaga kesehatan supaya tetap bisa beraktivitas. Maka dari itu kita harus bisa meningkatkan daya tahan tubuh, namun sebelumnya kita harus mengetahui pertanda daya tahan tubuh yang sedang melemah, diantaranya:
    1. Pertumbuhan otak dan fisik yang terhambat
    2. Gangguan pencernaan seperti susah makan dan diare
    3. Sering jatuh sakit & mudah kelelahan
    4. Memiliki banyak alergi


    Lalu, apa sih penyebab menurunnya daya tahan tubuh? Berikut ini adalah penyebabnya:
    1. Pola makan yang buruk dan kurang bergizi
    2. Efek samping dari obat-obatan seperti antibiotik
    3. Kurang berolahraga
    4. Rasa stress, sedih dan kesepian yang berlebihan


    Meningkatkan daya tahan tubuh


    Bagaimana cara kita untuk menjaga daya tahan tubuh? Inilah 6 Cara Mudah untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh:
    1. 🍎Menjalani pola makan sehat dan cukup nutrisi: Zaman serba instan seperti sekarang, sangat menantang sekali untuk tetap bisa menerapkan gaya hidup sehat. Biasakan memasak makanan sendiri supaya lebih sehat, bersih dan hemat. Jadikan makanan sehat dengan gizi seimbang memenuhi kebutuhan harian kita. 
    2. Menjaga kebersihan: Kebersihan tangan adalah mutlak, maka dari itu kita harus membiasakan mencuci tangan sebelum makan dan mandi setelah beraktivitas 
    3. 🏀Berolahraga teratur: Setelah bekerja pastinya kita malas untuk berolahraga tapi sebenarnya olahraga sangat baik untuk kesehatan tubuh dan menjaga kebugaran sehingga kita tetap fit dan semangat dalam beraktivitas. 
    4. 😴Tidur yang cukup: Jika deadline pekerjaan menumpuk, jangan lupa untuk tidur dan beristirahat supaya keesokan harinya kita tetap segar menyambut hari-hari produktif. 
    5. 😉Belajar mengelola stress dengan baik: Jebakan sosial media terkadang memengaruhi sesorang untuk berubah menjadi orang lain. Perasaan insecure ini harus diubah secepatnya dengan bersyukur supaya jauh dari stress karena kebanyakan melihat layar kehidupan orang lain. 
    6. 🍶Bila perlu minum Bio-Strath: Bio-Strath adalah suplemen herbal keluarga dari Swiss dengan kandungan 61 nutrisi, vitamin, dan mineral yang terbuat dari bahan alami, sehingga dapat dikonsumsi setiap hari oleh semua kalangan dan usia. Bio-Strath sudah melalui uji klinis dan terbukti khasiatnya dalam meningkatkan kesehatan serta mengatasi berbagai penyakit dan telah teruji secara klinis.


    Bio Strath  Bio Strath


    Mengenal Bio-Strath 
    Sejarah Bio-Strath pertama kali ditemukan oleh seorang ahli bio kimia bernama Dr.Walter Strathmeyer di Zurich pada tahun 1950. Hingga saat ini, Bio-Strath sudah hadir di lebih dari 60 negara dan telah dipercaya oleh jutaan keluarga di dunia. Bio-Strath pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2007 oleh PT Indo Sehat Lestari yang sudah lama bergerak di dunia vitamin dan suplemen herbal; dengan visi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia dengan mencukupi kebutuhan nutrisi harian. 

    Apa saja kandungan Bio Strath? 
    13 zat pembangun, 11 vitamin, 19 mineral dan 18 asam amino. 

    Bagaimana proses pembuatan Bio-Strath? 
    Bio-Strath melewati tahapan serta proses yang panjang dan teliti sebelum benar-benar dikonsumsi oleh Anda. Menggunakan bahan dasar alami, diproses melalui pabrik yang berstandar internasional, serta mengikuti pedoman produksi yang ketat dan tersedia dalam kemasan Elixir atau sirup dan tablet. 


    Keluarga saya sudah memiliki Bio-Strath tablet isi 100, tunggu review-nya bulan depan ya, supaya saya bisa berbagi manfaat Bio-Strath ini pada kalian! Untuk pemesanan Bio-Strath dapat diperoleh di E-commerce resmi terpercaya:


    Bagaimana tertarik untuk mencoba? Jangan lupa jaga kesehatan keluarga  dan tingkatkan daya tahan tubuh Anda ya, salam. 

    5.9.19

    Penggunaan Sabun Anti Bakteri, Seberapa Pentingkah?

    Sabun anti bakteri
    Sabun anti bakteri

    Dear readers, tahukan Anda bahwa bakteri merupakan salah satu mikroorganisme yang akan membahayakan bagi kesehatan apabila masuk ke dalam tubuh. Organisme ini akan menjadi antigen yang akan menyerang organ tertentu dan menyebabkan penyakit. Menjaga kebersihan tubuh dan lingkungan merupakan cara pencegahan untuk menghalangi bakteri berkembang biak di sekitar kita. Salah satu cara paling efektif adalah menggunakan sabun anti bakteri saat mandi dan mencuci tangan.

    Kegunaan Sabun Anti Bakteri bagi Tubuh
    Seperti yang kita ketahui, timbulnya penyakit di dalam tubuh salah satunya adalah karena ulah bakteri. Ada kalanya sistem imun tubuh kita sedang dalam keadaan kurang aktif dalam melawan bakteri yang menginfeksi organ tubuh. Oleh sebab itu, mencegah bakteri bersarang di dalam tubuh merupakan solusi paling mudah dalam menjaga kesehatan.

    Sabun anti bakteri merupakan salah satu produk yang bisa dipergunakan untuk melawan bakteri yang menempel di sekitar kulit sebelum ia masuk ke dalam tubuh. Berikut ini adalah beberapa fungsi sabun anti bakteri untuk tubuh kita yaitu :
    1. Memberi Perlindungan terhadap Bakteri dan Virus
    Sabun ini diciptakan khusus untuk melawan bakteri dan virus yang menempel pada tubuh. Kita tidak bisa menghindari datangnya bakteri, kuman atau virus dari lingkungan. Yang bisa kita lakukan adalah mencegah agar bakteri dan kuman tersebut tidak masuk ke dalam tubuh.
    Oleh sebab itu, penggunaan sabun anti bakteri sangat bermanfaat untuk membunuh bakteri dan kuman yang menempel pada kulit, pakaian, ataupun yang ada di sekitar kita. Sabun ini akan melindungi tubuh supaya tidak ada bakteri yang akan datang lagi. Senyawa kimianya akan membunuh bakteri dan kuman seketika.

    2. Melindungi Kulit dari Infeksi
    Pori-pori  kulit merupakan salah satu jalan bagi kuman, bakteri dan virus untuk masuk ke dalam tubuh. Dengan menggunakan sabun anti bakteri, Anda akan dapat membunuh mereka sebelum bisa menembus lapisan kulit dan menginfeksi tubuh. 
    Selain itu, sabun ini juga akan melindungi kulit dari infeksi yang disebabkan oleh jamur. Seperti yang Anda ketahui, luka yang tidak diobati dengan tepat merupakan tempat yang tepat untuk sarang jamur. Jamur ini akan berkembang biak dengan pesat dan membuat lukanya makin terinfeksi.

    3. Menghilangkan Rasa Gatal
    Rasa gatal bisa disebabkan oleh banyak hal. Salah satunya adalah perubahan hormon, iritasi, alergi hingga biang keringat. Di atas permukaan kulit, ada bakteri dan kuman yang menyebabkan rasa gatal berlebih. Semakin Anda menggaruk bagian yang gatal, bakteri dan kuman akan berkembang ke tempat yang lain dan lebih meluas. Solusinya adalah menggunakan sabun anti bakteri. Kandungan bahan kimia di dalam sabun ini akan membunuh bakteri dan kuman penyebab rasa gatal. Anda akan terbebas dari rasa gatal yang menyiksa.

    4. Mencegah Datangnya Penyakit
    Penyakit diakibatkan oleh masuknya bakteri, virus dan kuman ke dalam tubuh yang tidak bisa diatasi oleh sistem imun tubuh kita. Dengan mengurangi kemungkinan masuknya mikroorganisme ini ke dalam tubuh, berarti Anda telah memperkecil kemungkinan terjadi atau terinfeksi oleh penyakit. Dengan demikian, Anda akan hidup lebih sehat.
    Pada kesimpulannya, sabun anti bakteri sangat disarankan untuk dipakai sehari-hari karena Anda tidak bisa menghindari kontak dengan lingkungan di luar. Anda tidak bisa menjamin apakah benda-benda yang disentuh di luar sana merupakan benda yang bebas alergi atau bukan. Oleh sebab itu, jika menggunakan sabun anti bakteri, Anda tidak perlu khawatir. Sabun ini akan melindungi Anda secara menyeluruh, membunuh mikroorganisme yang menempel pada tubuh, melindungi kulit dan menjaga kesehatan Anda dari terserang penyakit. Bagaimana, pastikan Anda dan keluarga senantiasa menjaga kebersihan dengan mencuci tangan menggunakan sabun anti bakteri.


    Baca juga yuk:

    27.8.19

    Seru Banget! Berenang di Bumi Pancasona Kota Baru Parahyangan

    Berenang di Bumi Pancasona Kota Baru Parahyangan

    Dear sahabat setia pembaca Sandraartsense.com, beberapa Minggu terakhir Suami saya sibuk banget dan sering pulang malam, anak kami  Gen sering menagih ingin berenang karena sudah lama tidak quality time, namun kadang saya dan Suami bingung banget kalau mau ngajak anak berenang, karena kami ingin kolam renang yang ada air hangat, nggak terlalu jauh dari rumah, tempatnya bersih, tidak terlalu ramai pengunjung (banyak maunya ya haha). Akhirnya keingetan sama Bumi Pancasona Sports Club di Kota Baru Parahyangan Bandung Barat. Jadi ketika tugas Suami beres, sepulang ngantor di akhir pekan kemarin, kami quality time dengan berenang bersama di sore hari yeay!

    Emang ya Kota Baru Parahyangan itu niat banget bikin kota. Segala fasilitas yang ada, dibangun dengan perencanaan yang baik dan matang. Saat kami tiba di Bumi Pancasona, sudah dihibur dengan parkiran yang hijau, sungguh sedap dipandang mata. Kami segera menuju lobby tempat membeli tiket untuk berenangnya dewasa dikenakan biaya Rp 100.000 dan Rp 80.000 untuk hari biasa. Sedangkan anak-anak (1-18 tahun) Rp 60.000 di hari biasa dan Rp 80.000 untuk akhir pekan, pendamping Rp 30.000 dan harga khusus penghuni Kota Baru Parahyangan (duh jadi makin kenceng berdoa biar punya rumah di Kota Baru Parahyangan, aamiin).

    Oh ya, petugas Resepsionis nya menanyakan apakah kami sudah membawa baju renang? Karena berenang di Bumi Pancasona harus menggunakan baju renang mengingat kolam renangnya tidak mengandung kaporit tapi air garam yang jika terkena residu sabun cuci dari pakaian biasa, bisa merusak kualitas air kolam. Jika lupa membawa baju renang, tenang saja karena di seberang meja Resepsionis nya ada Toko yang menjual baju renang dan aneka perlengkapan belajar berenang. 





    Setelah mengurus tiket, kami diberi gelang khusus yang terbuat dari kertas tahan air. Kemudian kami dipandu Bapak Security masuk ke area kolam renang. Sebelumnya kami masuk ruang ganti dan bilas yang wow keren banget, mirip kayak di film-film barat, ada loker berjajar rapi, kamar bilas dan kamar ganti yang banyak, serta cermin yang dilengkapi dengan hairdryer! Enak banget nih yang berhijab, bisa ngeringin rambut dulu setelah berenang, udah kayak hotel bintang lima aja ya. Saya juga menyimpan barang di loker dan kalau ingin menyimpan barang berharga sebaiknya bawa gembok dari rumah atau barang berharga sebaiknya dibawa dalam pengawasan kita. 



    Memasuki area kolam renang, ada kolam renang yang menyerupai infinity pool ala villa di Bali namun berstandar olympic dengan panjang 50m, dengan kedalaman 1,35m. Kemudian kolam renang anak  1,25m dan kolam anak kecil dengan air hangat 40cm dan 1, 20m lengkap dengan 2 seluncuran. Jadi disini tuh kolamnya nggak pada dalem dan airnya nggak terlalu dingin jadi nyaman banget. 

    Awalnya Gen masih ragu main air di kolam yang paling dangkal, lama-lama berenang di kolam anak bersama Papi. Karena mulai lelah, Gen saya ajak main seluncuran di kolam anak kecil yang hangat, Gen senang sekali naik turun tangga dan meluncur ke kolam dan emang airnya asin lho karena mengandung garam sebagai penjernih air kolam (sistem salt chlorinator), jadi tidak membuat mata merah atau merusak kulit dan rambut. Sementara Papinya asyik berenang di kolam olympic.

    Tak terasa sudah hampir satu jam kami berenang dan hari sudah menjelang Magrib, jadi harus mengakhiri sesi berenang. Kami ke kamar bilas dimana saya menggunakan sabun dan shampo yang sudah disediakan lalu bilas menggunakan air hangat dan mengeringkan rambut dengan hair dryer, sedangkan Gen ganti baju dan bilas bersama Papinya di ruang ganti pria. 







    Jadi inilah alasan kenapa kalian juga harus berenang di Bumi Pancasona Kota Baru Parahyangan:
    • Kolam renang ramah anak dan ada air hangat. 
    • Suasana sejuk. 
    • Kolam renang dan kamar bilas bersih. 
    • Aman menyimpan barang di loker. 
    • Resepsionis, Security dan Petugas kebersihan ramah dan jujur, saat saya keluar dari kamar bilas, seorang petugas kebersihan menanyakan apakah ini perhiasan saya, ternyata ada perhiasan orang lain yang tertinggal dan beliau segera mencari pemiliknya. 
    • Life guard selalu siaga di sisi kolam. 
    • Harga tiket masuk memang sebanding dengan fasilitas yang diberikan. 
    • Fasilitas bagus dan lengkap, ada cafe The Peak dan Mushola.
    • Tidak terlalu ramai pengunjung 
    • Akses mudah, dekat Bandung Barat dan Cimahi, jika dari Jakarta dan Bandung bisa keluar Tol Padalarang lalu masuk ke komplek Kota Baru Parahyangan dan arahkan kendaraan ke Jalan Gelap Nyawang Kav. 3 sebelah kiri dekat sekolah BAIS. 

    Jadi ngebayangin deh kalau malam-malam berenang disini setelahnya masuk ke kolam air hangat, pasti  seru banget ya? Emang jam operasional Bumi Pancasona dari jam 7 pagi hingga jam 9 malam. FYI, fasilitas yang ada di Bumi Pancasona Sports Club selain kolam renang adalah studio fitness dan zumba, lapangan badminton, tenis, basket, futsal serta area wall climbing dan memanah. Benar-benar komplit dan mendukung gaya hidup sehat di tengah kesibukan bekerja.

    Di sebelah Sport Club juga ada The Hive yang merupakan gedung pertemuan yang cocok untuk beragam acara seperti pesta pertunangan atau penikahan, syuting, pemotretan maupun acara yang membutuhkan tempat yang bagus dan fasilitas lengkap. Nah, buat kalian yang bingung mau ajak anak berenang dimana, bisa mencoba ke Bumi Pancasona Kota Baru Parahyangan Bandung Barat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya, semoga bermanfaat. 


    Baca juga:


    COPYRIGHT © 2017 SANDRAARTSENSE | THEME BY RUMAH ES