• 6.12.21

    Review SNP Prep Cafferonic Body Care, Manfaat Kopi untuk Kulit Cantikmu!

    Review SNP Prep Cafferonic Body Care

    Review SNP Prep Cafferonic Body Care, Manfaat Kopi untuk Kulit Cantikmu!

    Annyeonghaseyo yeorobun! Aku mau ngumpulin sobat pecinta drakor nih hihi. Menonton drama Korea bagiku adalah salah satu me time. Setelah seharian mengerjakan pekerjaan rumah tangga dan pekerjaan sebagai penulis, aku refreshing sejenak dengan nonton drakor dan mandi. Jangan salah, ide dan inspirasi kadang muncul ketika mandi hehe. Apalagi kalau mandi pakai body care berkualitas baik. Btw sudah lama nih aku nggak membahas produk kecantikan dari Korea, kali ini aku mau review bodycare terbaru dari SNP ya. Kalian pasti sudah tahu dong SNP itu produk Korea yang selalu mengeluarkan produk dengan yang kandungan yang unik-unik, mulai dari sheet mask kaktus hingga sampo kopi. Ngomongin kopi, selain enak untuk diminum, ternyata bagus banget lho untuk kecantikan kulit. 

    Manfaat kopi sebagai perawatan tubuh yaitu:
    • Bahan alami untuk eksfoliasi kulit
    Kopi ternyata bisa banget dijadikan scrub untuk membersihkan sel kulit mati.
    • Menyamarkan stretch mark
    Memiliki tanda mata usai melahirkan kadang bikin kita nggak percaya diri, tapi ternyata kopi bisa mengurangi stretch mark, lho.
    • Sebagai anti aging
    Siapa nih yang ingin menolak tua? Hihi, manfaat kopi juga bisa bikin kulit awet muda, karena kopi mengandung anti oksidan yang tinggi.

    SNP Prep Cafferonic
    Kemasan aman tersegel

    SNP Prep Cafferonic


    Untungnya sekarang zaman serba canggih, sehingga kita bisa menikmati kebaikan kopi dalam SNP Prep Cafferonic. Ada tiga produk untuk perawatan untuk kulit tubuhmu:
    1. SNP Prep Cafferonic Body Wash
    2. SNP Prep Cafferonic Body Lotion
    3. SNP Prep Cafferonic Body Scrub

    Sekarang simak dulu yuk Review SNP Prep Cafferonic Bodycare satu persatu....

    SNP Prep Cafferonic Body Wash

    • SNP Prep Cafferonic Body Wash

    Merupakan body wash dengan kandungan Ekstrak Biji Kopi Arabika, 5 jenis Hyaluronic Acid, dan 3 jenis probiotik yang efektif untuk membersihkan tanpa menjadikan kulit terasa kering. SNP Prep Cafferonic Body Wash juga mampu untuk merawat dan menjadikan kulit terasa lebih lembut. Formulanya yang bebas sulfat cocok digunakan untuk kulit sensitif.

    Selain kandungan Coffee Arabica Seed Extract, sabun mandi cair dari SNP seri kopi ini juga mengandung Hyaluronic Acid. Kamu pasti sudah tidak asing lagi mendengar Hyaluronic Acid, kan? Sebenarnya Hyaluronic Acid itu dapat dihasilkan kulit, namun seiring bertambahnya usia, kita butuh Hyaluronic Acid dari skincare atau body care. Manfaat Hyaluronic Acid sendiri bagi kulit ialah agar kulit tampak lebih sehat, memperlambat keriput dan meregenerasi kulit. Ciri kulit yang sehat itu adalah terjaga kelembapannya, bukan hanya kulit wajah tapi juga kulit tubuh.

    Bahan selanjutnya adalah 3 jenis probiotik. Dimana probiotik bermanfaat untuk kelembaban, anti penuaan dan anti bakteri. Seperti yang kita ketahui bahwa jerawat terkadang juga munculnya di bagian tubuh lainnya seperti punggung, bukan di area wajah saja.

    Cara menggunakan SNP Prep Cafferonic Body Wash:

    Tuang sabun saat mandi, lalu usapkan ke seluruh tubuh, kemudian bilas hingga bersih.

    SNP selalu membuat kemasan produknya dengan baik dan elegan, terlihat dari tampilan kemasan sabun mandi ini yang bernuansa cokelat. Dikemas dalam botol pump isi 500 ml, sabun mandi kopi ini pasti awet bange, deh. Ternyata warna sabunnya bening, teksturnya gel dan wanginya lembut jadi bukan tipe wangi yang menyengat. Saat dipakai busanya lumayan banyak dan cocok dipakai menggunakan shower puff lalu digosok ke kulit. Setelah mandi langsung terasa kulit lebih bersih dan lembut, benar-benar halus deh.

    Review SNP Prep Cafferonic Body Lotion

    • SNP Prep Cafferonic Body Lotion

    Body lotion yang mengandung Ekstrak Biji Kopi Arabika, 5 jenis Hyaluronic Acid, 3 jenis Probiotik, Shea Butter, dan Ceramide ini mampu membuat kulit lebih lembab, membantu menutrisi, dan menjaga kesehatan kulit. Formula hypoallergenic yang aman digunakan untuk seluruh tipe kulit, cepat meresap, dan tidak lengket.

    Selain terbuat dari serbuk Kopi Arabica, 5 jenis Hyaluronic Acid dan 3 jenis Probiotik, lotion kopi dari SNP ini juga diperkaya dengan Shea Butter. Kamu tahu nggak kalau Shea Butter sudah terkenal baik untuk kecantikan kulit karena bisa melembabkan kulit, mengurangi inflamasi, meredakan gatal pada kulit, sebagai anti aging, membantu mengurangi stretch mark dan efek menenangkan.

    Kemudian kandungan lainnya ialah Ceramide NP yang hampir sama dengan shea butter yaitu sebagai pelembab, mencegah skin barrier dari kerusakan kulit, anti aging dan mengatasi masalah kulit lainnya.

    Cara menggunakan SNP Prep Cafferonic Body Lotion :

    Setelah mandi, tuang body lotion ke tangan lalu usapkan ke tubuh secara merata.

    Lotion kopi ini dikemas dalam botol pump mirip sabun mandi kopi SNP. Isinya banyak 310 ml. Saat dituangkan, lotion-nya berwarna putih, teksturnya ringan sehingga mudah digunakan, tidak lengket dan mudah meresap ke kulit. Beberapa minggu lalu kulitku terasa kering dan gatal-gatal, mungkin karena faktor cuaca di Bandung yang sering hujan. Tapi setelah aku pakai SNP Prep Cafferonic Body Lotion, kulitku terasa lembut, segar dan gatalnya berkurang. Biasanya aku pakai lotion ini setelah mandi, sebelum tidur atau saat kulit terasa gatal. Efek aroma kopinya menenangkan, sehingga terasa adem di kulit.

    SNP Cafferonic Body Scrub

    • SNP Prep Cafferonic Body Scrub

    Merupakan Mild exfoliator yang mampu mengangkat sel kulit mati dan membersihkan kotoran pada tubuh dengan kandungan Serbuk Kopi Arabica dan Serbuk Kacang Kenari. Kandungan 5 jenis Hyaluronic Acid dapat menjaga kelembaban kulit dan mencegah terjadinya iritasi.

    Selain kebaikan dari Coffee Arabica Seed Powder dan 5 jenis Hyaluronic Acid, Body scrub kopi dari SNP ini juga mengandung Walnut Shell Powder atau Serbuk Kacang Kenari. Dimana Walnut Shell Powder berguna untuk mengurangi peradangan di kulit.

    SNP Prep Cafferonic Body Scrub

    Cara menggunakan SNP Prep Cafferonic Body Scrub:

    Tuang secukupnya lalu gosok dengan lembut ke seluruh bagian tubuh kemudian bilas hingga bersih.

    Aturan Pakai SNP Prep Cafferonic Body Scrub:

    1. Basuh tubuh dengan air.
    2. Ambil scrub secukupnya.
    3. Ratakan dan gosok scrub pada kulit yang diinginkan.
    4. Bilas dengan air sampai bersih.
    5. Maksimal pemakaian 3x seminggu.

    Dikemas dalam tube cantik bernuansa cokelat kemerahan seberat 180 ml. Body scrub ini cocok banget untuk menikmati me time, luluran atau scrubbing adalah hal yang mewah apalagi bagi Ibu-ibu kayak aku. Body Scrub kopi ini berwarna cokelat karamel, teksturnya lembut untuk ukuran scrub, saat digosokkan ke kulit, terlihat butiran scrub di kulit terasa lembut dan tidak kasar. Wangi aroma tercium lembut dan menenangkan. Setelah menggunakan SNP Prep Cafferonic Body Scrub, kulit jadi semakin bersih, halus, dan lembap.

    Review SNP Prep Cafferonic Bodycare
    Tekstur 

    Daripada repot mandi kopi atau luluran pakai kopi, mending cobain saja SNP Prep Cafferonic Body care yang lebih praktis dan higienis. Harga SNP Prep Cafferonic masing-masing Rp 180.000 dan sudah dapat dibeli di toko online resmi SNP. Untuk mengetahui promo, produk baru, giveaway dan lainnya, kamu bisa follow akun resmi SNP Indonesia di Instagram yaitu @snpofficial.id. Spesial buat kamu, dapatkan exclusive launch produk SNP Prep Cafferonic di official store SNP Tokopedia dari tanggal 22 November – 5 Desember 2021. Produk SNP lainnya, juga dapat dibeli di Shopee Lazada Sociolla iStyle.

    Jujur, aku suka produk SNP dari mulai kemasannya, kandungan produknya, isinya melimpah, efeknya bagus ke kulitku dan semua sudah BPOM. Bagaimana nih, apakah kamu tertarik untuk perawatan kulit di rumah dengan aroma kopi yang menenangkan jiwa? Jangan lupa luluran ya hihi. Sekian Review SNP Prep Cafferonic Body Care, Manfaat Kopi untuk Kulit Cantikmu! sampai jumpa di review produk SNP selanjutnya!

    Review SNP Prep Cafferonic

    Boleh dibaca nih:

    Review SNP Snail Intensive Soothing Gel 

    Review SNP Peptaronic Tone Up Cream 

    22 comments:

    1. cantik, tambah cantik review nya juga mbak

      ReplyDelete
    2. wah baru tahu SNP punya produk berbahan kopi

      mauuuu.....

      saya suka banget kopi, cari ah di toped

      ReplyDelete
    3. Kalo utk skinker sukanya kemasan kecil2 yg praktis dibawa kemana2.

      tp urusan bodycare sukanya kemasan gede2 yg isinya banyak 😀

      Dan ini kemasannya menggiurkan nih mbk...

      aroma kopi pula yaa 👍

      ReplyDelete
    4. Woow mantep juga kopi, bisa untuk body care. Saya pikir hanya untuk minum untuk menikmati sensasi cafeinnya hehehe

      ReplyDelete
    5. Aku baru tahu ada SNP Prep Cafferonic body care kayak begini mbak. Kemasan body lotion gedenya buat di rumah bisa lama habisnya hahaha :) Yang body scrub lebih praktis bisa dibawa traveling ya. Kepo banget sama aroma kopinya nih. Harganya 180K ya, boleh juga dicoba.

      ReplyDelete
    6. Jadi penasaran sama produknya, apalagi wangi kopi tuh kalau di kulit enak banget aromanya.

      ReplyDelete
    7. Wah aku suka banget aroma kopi jadi kepo pengen nyobain juga body scrubnya pasti nyaman dan wangi bangey tuh ya kak

      ReplyDelete
    8. Yang pasti wangi kopi tuh menurut saya menyenangkan banget. Sama seperti mencium bau yang tercium dari kopi yang baru diseduh atau dimasak (seperti kopi Aceh). Sempat juga nyoba salah satu body scrub dengan wangi essence kopi. Dan itu duuhhhh segar luar biasa. Mungkin karena saya penggemar kopi kali ya.

      ReplyDelete
    9. Soalnperawatan kulit dan skincare, tulisan diatas membantu pelanggan menyediakan produknya di rumah agar hasil maksimal

      ReplyDelete
    10. Ini bisa mandi merasakan sensasi aroma dan manfaat kebaikan kopi secara praktis ya..kemasan dan harganya cukup worth it

      ReplyDelete
    11. Aku suka bgt sama bodycare yg ada kandungan kopinya, dipakainya juga pasti wangi wangi kopi gt bikin relaks, mana ini produk SNP lagi wah jadi mupeng aku

      ReplyDelete
    12. Ternyata banyak ya manfaat kopi untuk kecantikan kulit. Dan kita nggak perlu repot meracik untuk mendapatkan khasiatnya. Cukup pakai SNP prep cafferonic bodycare

      ReplyDelete
    13. Produk skincare yang memanfaatkan bahan alami seperti kopi auto tenang ya memakainya

      ReplyDelete
    14. Duh, jadi auto fokus ma mbak Sandra cantik banget. maching busanannya dengan produk. aku suka sekali dengan aroma kopi, sepertinya tertarik nyobain SNP prep cofferonic body care ini.

      ReplyDelete
    15. Wangi banget pastinya kalau habis pakai SNP pre cofferonic bodycare ini. Kebayang wangi kopi yang menenangkan. Teh Sandra ternyata pinter main gitar juga ya, selain jago gambar. Kerennya

      ReplyDelete
    16. Baru tau produk SNP untuk bodycare dengan khasiat kopi. Pernah pakai kopi untuk scrub badan, agak ribet juga hitam2 di kuku hehe. Sekarang bisa lebih mudah ya dengan produk ini

      ReplyDelete
    17. Wah... kopi.. kusuka kusukaa... nggak hanya aromanya yang wangi dan bikin semangat tapi juga manfaatnya yang dahsyat

      ReplyDelete
    18. Baru tahu ada serangkaian produk berbentuk kopi kak. Biasanya malah pakai scrub kopi langsung karena buat sendiri hehhee.

      ReplyDelete
    19. Wah keren banget body care ini

      Saya ngebayangin body care aroma kopi, beneran bikin penasaran

      Harum kopi itu sangat khas & enak ��

      ReplyDelete
    20. Bodycare kopi memang enak bangettt aromanya, entah body lotion, body scrub, atau body wash Apalagi dari kemasannya udah keliatan mewahnya.

      ReplyDelete
    21. sekarang makin banyak ya produsen kecantikan yang membuat kopi untuk digunakan sebagai produk perawatan kulit ya, sebegitu bermanfaatnya kopi ini, habis mandi gini jadi segar dan kembali mood lagi dong ya :)

      ReplyDelete
    22. Warnanya merah menantang gitu Mbak, jadi bikin penasaran.Jadi ngebayangin aroma kopinya yang menawan nih. Seger.

      ReplyDelete

    COPYRIGHT © 2017 SANDRAARTSENSE | THEME BY RUMAH ES